SuaraJogja.id - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Yogyakarta mengaku telah menyelesaikan vaksinasi anak usia 6-11 tahun sesuai rekomendasi Kemenkes. Bahkan waktu yang ditargetkan selesai pada Rabu (19/1/2022) lebih cepat dengan capaian 101 persen.
"Sampai hari ini tercatat sudah 101 persen anak 6-11 tahun yang telah divaksin," ujar Emma dihubungi wartawan, Selasa (18/1/2022).
Ia mengatakan jumlah tersebut merupakan angka yang direkomendasikan oleh Kemenkes sebanyak 29.821 orang. Vaksinasi tersebut merupakan dosis pertama yang diterima anak.
"Itu jumlah yang direkomendasikan Kemenkes ya. Jadi dosis satu sudah mencapai target," katanya.
Baca Juga:Mengenal 7 Stadion di Yogyakarta, Maguwoharjo hingga Mandala Krida
Emma menjelaskan meski jumlahnya melebihi dari 100 persen yang ditargetkan Kemenkes, Dinkes Kota Yogyakarta juga menyasar 41.152 siswa.
"Jadi tetap kami berikan ke siswa yang mungkin bukan warga Jogja tapi sekolah di Jogja. Kami tetap memfasilitasi mereka semua. Jadi semuanya mencapai 41 ribu anak," terang dia.
Kegiatan vaksinasi masih berjalan di puskesmas yang bekerjasama dengan pihak sekolah. Emma menerangkan belum ada laporan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) yang dialami anak.
"Sejauh ini belum ada efek yang berarti setelah anak mendapat vaksin. Semuanya masih berjalan baik," kata dia.
Sebanyak 29.821 anak akan menerima vaksin dosis kedua pada Februari mendatang. Vaksin yang diberikan masih sama yaitu Sinovac.
Baca Juga:Soal Tak Gusur PKL Malioboro, Wali Kota Yogyakarta Sebut Lakukan Penataan
"Nah yang dosis kedua kita mulai Februari mendatang. Jadi harapannya bisa segera selesai dan fokus ke vaksinasi kelompok lainnya," kata dia.