Nagita Slavina Foto Bareng Dua Anaknya, Netizen Salfok ke Wajah Mereka

Potret bahagia Nagita Slavina bersama Rafathar dan Rayyanza tanpa Raffi Ahmad jadi sorotan nih. Kenapa ya?

Muhammad Ilham Baktora
Senin, 15 Agustus 2022 | 12:16 WIB
Nagita Slavina Foto Bareng Dua Anaknya, Netizen Salfok ke Wajah Mereka
Nagita Slavina [YouTube TS Media]

SuaraJogja.id - Nagita Slavina baru-baru ini mengabadikan momen bersama dua anak bujangnya yakni Rafathar Malik Ahmad dan Rayyanza Malik Ahmad. Mereka melakukan pemotretan santai di atas ranjang.

Terlihat tidak ada Raffi Ahmad yang bergabung dengan mereka. Namun mereka tetap tersenyum dan tertawa bahagia.

Nagita pun terlihat sangat cantik dikelilingi dua putranya yang ganteng.

Ada beberapa potret yang kemudian dipamerkan di akun @raffinagita1717 pada Sabtu (13/8/2022).

Baca Juga:Ikat Rambut Rp10 Juta Nagita Slavina Viral di Twitter, Begini Reaksi Kocak Warganet

Tak ada kalimat apa-apa di kolom caption, hanya ada banyak simbol love yang mengisyaratkan betapa penuh cinta di antara Nagita Slavina dan kedua putra bujangnya.

Fotonya makin menggemaskan karena Rafathar dan Rayyanza memakai kaus dengan warna senada. Apalagi si bungsu Rayyanza atau akrab disapa Cipung itu juga sudah bisa berekspresi menggemaskan seperti mama dan kakaknya.

Siapa sangka saat melihat potret perempuan yang akrab disapa Gigi itu, netizen justru salah fokus dan menyoroti wajah ketiganya.

Menurut netizen wajah kedua anak bujang Raffi Ahmad itu sangat mirip dengan Nagita Slavina. Padahal saat lahir, banyak yang bilang Rayyanza mirip dengan Raffi Ahmad.

"MasyaAllah, anak-anak mirip mamanya banget," komentar netizen. "Kembar 3," nilai netizen lain.

Baca Juga:Nagita Slavina Pamer Skill Gedong Bayi, Ria Ricis Kena Mental

"Sama semua mukanya," timpal lainnya sepakat kalau Rafathar dan Rayyanza mirip Gigi.

"Mirip mama gigi semua nih. Berarti itu menandakan kalo papanya cinta banget sama mamanya, kata orang gitu," komentar netizen.

"Pas senyum mirip banget aa sama cipuuung," komentar netizen lain.

Kontributor : Tinwarotul Fatonah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak