SuaraJogja.id - Gempa sebesar M 5,6 menerjang Cianjur, Jawa Barat pada Senin (21/11/2022) lalu. Hal tersebut membuat kesedihan yang mendalam bagi sanh pedangdut muda asal Kabupaten Cianjur, Lesti Kejora. Pasalnya, keluarga yang tinggal di kampung halaman itu juga terkena dampaknya.
Lesti Kejora mengatakan bahwa sejunlah rumah miliki kerabat dekatnya telah luluh lantah akibat gempa berkekuatan dahsyat tersebut. Lantaran hingga kini belum mendapatkan kabar terkait kondisi terbarunya, dirinya pun mengaku sangat mengkhawatirkan kondisi keluarganya yang masih menetap di kampung halaman itu.
"Sedih banget, yang pasti di Cianjur kan keluarga besar dedek semua. Dan di Cianjur Kota itu kebetulan ada bibi, adiknya mamah, yang depan rumahnya juga ikut rubuh, uwak-uwak Dedek juga, saudaranya emak, aki, rumahnya juga sama ambruk, sedih banget yang pasti," ungkap Lesti Kejora, dikutip dari kanal YouTube Indosiar, Rabu (23/11/2022).
Gempa yang menewaskan ratusan korban jiwa itu tentu mengguncangkan hati sang pedangdut. Pasalnya, di kampung halaman itu, tak hanya keluarga, akan tetapi teman-teman masa kecilnya juga menetap di sana. Ibunda Abang L itu mengaku baru mendapatkan kabar terkait rubuhnya rumah kerabat-kerabatnya. Ia berharap tak ada kabar terkait bertambahnya korban jiwa.
Baca Juga:Sempat Ikut Iring-iringan Bupati 7 Guru dan Seorang Anak Hilang Tertelan Longsor Pasca Gempa Cianjur
"Korban jiwa sih sejauh ini belum ada kabar. Tapi kalau untuk rumahnya ambruk udah ada kabar. Doain aja, mudah-mudahan korbannya juga nggak bertambah," ujarnya.
Namun, dinilai menjadi suatu keberuntungan tersendiri, lantaran banyak keluarga dan kerabatnya, termasuk orang tuanya, masih menetap di Bandung usai merayakan pernikahan kakak tercintanya, Beni Mulyana. Meski terdapat beberapa kerabatnya yang menjadi korban, pedangdut asal Cianjur itu pun bersyukur lantaran kerabatnya yang masih di Bandung selamat dari gempa.
Lesti berharap agar seluruh korban gempa bumi yang melanda Cianjur itu segera dievakuasi. Sementara itu, Lesti dan suaminya, Rizky Billar pun masih merencanakan keberangkatannya ke kampung halaman.
"Segera dievakuasi aja secepatnya, apalagi ini kan reruntuhan ya, rumah ya. Jadi, cepet ditangani aja. Mudah-mudahan dari pihak pemerintahan, dari pihak yang lebih berwajib lagi bisa menangani para korban yang ada di Cianjur," katanya berharap.
"InsyaAllah, bentuk doa dan support kan bisa dari mana aja. Tadi sih Dedek udah ngobrol sama keluarga, sama suami, untuk baiknya apakah kita ke sana atau tidak, gitu," lanjutnya.
Baca Juga:Bantu Korban Gempa Cianjur, Ganjar Kirim Keperluan Wanita sampai Mainan Anak
Kontributor suarajogja: Dinna Lailiyah