SuaraJogja.id - Enam pegawai Dinas Kominfo Yogyakarta dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Hal ini menyusul keluarnya hasil swab dari tracing yang dilakukan dalam kasus positif Covid-19 yang sebelumnya diawali oleh Kepala Dinas, Sekretaris Dinas, dan salah seorang staf, beberapa waktu lalu.
Kabar ini disampaikan langsung oleh Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi, kepada awak media, Jumat (18/12/2020). Heroe menyebut bahwa temuan kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19 ini memang merupakan lanjutan dari kasus di lingkungan Pemkot Jogja sebelumnya.
"Hari ini, di Dinas Kominfo bertambah enam orang pegawai yang terkonfirmasi positif Covid-19. Semuanya memang hasil tracing dari kasus kemarin," kata Heroe Poerwadi.
Heroe mengakui bahwa memang hasil swab tes keenam pegawai Dinas Kominfo ini keluar cukup lama dari tracing yang telah dilakukan beberapa waktu lalu. Hal ini yang menyebabkan penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di lingkungan Pemkot Jogja baru diketahui hari ini.
Baca Juga: Buat Kamu yang Mau Liburan Nataru di Jogja, Wajib Penuhi Syarat Ini
Kendati demikian, Heroe memastikan semua pegawai yang bersangkutan telah diminta sebelumnya untuk melakukan isolasi mandiri. Setidaknya sejak dinyatakan masuk ke dalam kontak erat dengan tiga pasien terkonfirmasi positif Covid-19 sebelumnya.
"Hasilnya baru keluar hari ini, memang cukup lama. Tapi mereka, keenam orang itu sudah kita minta untuk isolasi mandiri," tuturnya.
Tidak berhenti di situ saja, disampaikan Heroe, penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di lingkungan Pemkot Jogja masih ditemukan di dinas lain. Sebaran terbaru tersebut, kata Heroe, berada di lingkungan Dinas Pariwisata.
"Hari ini juga ada penambahan kasus terkonfirmasi positif di Dinas Pariwisata, ada dua orang. Proses tracing masih akan terus dilanjutkan," terangnya.
Sebelumnya telah diberitakan bahwa Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kota Yogyakarta Tri Haryanto sudah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Disebutkan bahwa tidak hanya Kepala Diskominfosan saja yang telah sembuh melainkan dengan beberapa ASN lain yang sempat terpapar.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Coffee Shop Instagramable di Jogja
"Kepala Diskominfosan sudah sembuh. Begitu juga dengan pegawai di Diskominfosan yang lainnya. Sekarang sudah kembali bekerja," sebutnya.
Diketahui sebelumnya selain Kepala Diskominfosan, ada tiga orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 di lingkungan Diskominfosan. Mulai dari staf yang kemudian merembet ke Sekretaris Diskominfosan hingga kepada salah satu Kepala Seksi.
Heroe menyebut ketiga orang tersebut termasuk dalam kategori asimptomatik atau Orang Tanpa Gejala (OTG). Dan saat ini unsur ASN yang berada di Diskominfosan tersebut juga telah sembuh dan melanjutkan aktivitas kerjanya.
"Semuanya tanpa gejala dan memang sudah sembuh," ucapnya.
Sementara terkait dengan kondisi Kepala DPUPKP yang juga diketahui sebagai salah satu kontak erat yang juga terkonfirmasi positif, Heroe menyampaikan bahwa perihal kesehatan sudah membaik. Artinya saat ini sudah lebih fit ketimbang sebelumnya dan tinggal menunggu proses pemulihan stamina hingga nanti akhirnya dinyatakan untuk kembali bekerja.
“Kondisi Kepala DPUPKP sudah membaik, prima juga. Mungkin baru 2 atau 3 hari lagi akan masuk kerja. Masih dalam pemulihan stamina sepenuhnya,” jelasnya.
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Kartu Prakerja Catat Prestasi Signifikan Hingga Dapat Puja-puji Dunia
-
Dharma Pongrekun Sebut Penyebab Tanah Abang Sepi Akibat Pandemi Covid-19
-
Kawal Masyarakat Indonesia Selama Pandemi Covid-19, 10 Tahun Jokowi Catat Kemajuan Pesat Bidang Telemedicine
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya
-
Skandal Kredit Fiktif BRI Rp3,4 Miliar Berlanjut, Mantri di Patuk Gunungkidul Mulai Diperiksa
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025