SuaraJogja.id - Penularan COVID-19 di DIY semakin masif dengan tambahan kasus lebih dari 1.000 kasus per hari. Berdasarkan data COVID-19 DIY, tercatat ada tambahan 1.476 kasus baru pada Rabu (16/02/2022) sehingga total kasus COVID-19 di DIY mencapai 166.598 kasus.
Tak hanya bermunculan klaster-klaster di sekolah, penularan virus juga terjadi di sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemda DIY. Karenanya, Pemda memutuskan untuk menerapkan Work from Home (WfH) 50 persen bagi ASN dan tenaga bantu (naban).
Pembatasan tamu untuk berkunjung ke Kantor Gubernur dan Wakil Gubernur DIY pun dilakukan. Sejumlah OPD yang terjadi penularan pun ditutup sementara waktu.
Sebut saja di Biro Humas Biro UHP Setda DIY. Dua staf di OPD ini terkonfirmasi positif COVID-19 sejak seminggu terakhir. Dari hasil tracing, satu staf dimungkinkan terpapar anggota keluarga yang datang dari luar kota. Sedangkan satu staf positif pasca mengikuti resepsi.
Baca Juga: Kasus Harian Meningkat, 70,9 Persen Kalurahan di Sleman Masuk Zona Merah Covid-19
"Dua staf kami yang dinyatakan positif, keduanya OTG (orang tanpa gejala-red)," ujar Kepala Bagian Humas Biro UHP Pemda DIY Ditya Nanaryo Aji di Kompleks Kepatihan Yogyakarta, Rabu sore.
Menurut Ditya, satu staf saat ini melakukan isolasi mandiri (isoman) di rumah dan satu staf lain isolasi di Asrama Haji. Meski dari tracing kedua staf tidak ada penambahan kasus, OPD tersebut menerapkan WfH 50 persen.
"Semua staf di humas kami tracing dan hasilnya negatif, tapi kami tetap WfH 50 persen untuk mengantisipasi penularan baru," jelasnya.
Sementara Sekda DIY, Baskara Aji membenarkan di sejumlah OPD terjadi penularan COVID-19. Selain di Biro Humas, penularan juga terjadi di Bappeda, Biro Ekonomi SDA dan Biro Umum.
"Rata-rata pegawai yang terpapar diketahui dari hasil tracing atau penelusuran kontak erat dengan pasien [covid-19. Pasien tersebut biasanya adalah anggota keluarga para pegawai sehingga dapat dikatagorikan sebagai klaster keluarga," jelasnya.
Baca Juga: Kasus Covid-19 di Jogja Meningkat, Proses Seleksi Hunian Rusunawa Bener Dihentikan
Aji menyebutkan, penularan juga muncul dari hasil pemeriksaan mandiri ketika pegawai tersebut hendak melakukan perjalanan ke luar daerah. OPD yang ditemukan penularan langsung ditutup sementara untuk mengantipasi penyebaran.
Berita Terkait
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan