Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Senin, 04 November 2024 | 11:54 WIB
Ilustrasi gempa bumi. (pixabay)

SuaraJogja.id - Gempa magnitudo 4,4 mengguncang Jogja dan sekitarnya, Senin (4/11/2024).

Berdasarkan informasi yang dibagikan BMKG, gempa tersebut terjadi di perairan wilayah Gunungkidul pukul 10.26 WIB.

"gempa update mag: 4,4, 4 November 2024, 10:26:12," terangnya.

Lebih lanjut pusat gempa terdeteksi di wilayah perairan dengan koordinat 8.70 derajat lintang selatan, 110.30 derajat bujur timur atau 85 kilometer barat daya Gunungkidul.

Baca Juga: Ribuan Miras Golongan B dan C di Jogja Diamankan, Tim Siber Diterjunkan Awasi Penjualan Online

"pusat gempa di kedalaman 43 kilometer," lanjutnya.

Meski relatif besar tetapi gempa yang berpusat di kawasan perairan Gunungkidul tersebut tak banyak dirasakan oleh warga Jogja.

Hal itu seperti diungkapkan dari sejumlah komentar netizen di unggahan berkait gempa di akun @merapi_uncover.

"Perbatasan Sleman dan kota di gedung 3 lantai ngga kerasa," kata samdawus.

"NGga terasa kalau ada gempa," kata suprih.

Baca Juga: Tekan Peredaran Miras Online, Pemda DIY Gandeng Kominfo dan Penyedia Jasa Internet

"Blass ngga terasa," kata cann.

"Ga berasa," ungkap Putri.

Sementara itu hingga berita ini diturunkan urung ada keterangan lebih lanjut mengenai penyebab gempa yang berpusat di perairan Gunungkidul tersebut.

Load More