APILL Dekat Mirota Kampus Patah, Malah Banjir Komentar Kocak Warganet

Kondisi tiang APILL patah itu diambil pada Rabu pukul 7.26 WIB.

Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Rabu, 22 Januari 2020 | 09:20 WIB
APILL Dekat Mirota Kampus Patah, Malah Banjir Komentar Kocak Warganet
Tiang overhead APILL di Jalan Persatuan Jogja patah, Rabu (22/1/2020). - (Twitter/@JogjaUpdate/@merapi_news)

SuaraJogja.id - Kondisi yang membahayakan terlihat pada salah satu tiang overhead Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL) di perempatan supermarket Mirota Kampus Jogja.

Tiang APILL itu terletak tepatnya di Jalan Persatuan, salah satu ruas jalan simpang empat selain Jalan Terban, Jalan C Simanjuntak, dan Jalan Prof Dr Sardjito.

Pada foto di media sosial, tiang overhead APILL tersebut tampak sudah tak kokoh lagi, sehingga posisinya makin turun dan membahayakan pengguna jalan yang melintas di bawahnya.

Penampakan itu terlihat pada foto unggahan akun Twitter @JogjaUpdate, Rabu (22/1/2020). Kemudian, foto objek dan lokasi yang sama diunggah @merapi_news.

Baca Juga:Gubernur Sumut Sapa Warga Saat ke Kantor Panen Komentar Kocak Warganet

Setelah posisinya sempat menggantung hampir jatuh, akhirnya tiang overhead APILL itu patah dalam foto yang diunggah @merapi_news.

Menurut keterangan yang disertakan, kondisi tiang APILL patah itu diambil pada Rabu pukul 7.26 WIB. Di foto tersebut, posisi tiang yang patah sudah menyamping ke trotoar.

Namun, karena posisinya yang lunglai, mirip dengan manusia ketika terlalu lelah bekerja, pengunggah menambahkan kicauan jenaka untuk foto APILL itu.

"07:26 mungkin lampu perempatan Mirota Kampus Jogja pagi ini lagi lelah," gurau @merapi_news.

Sontak, kondisi tiang APILL yang memprihantinkan sekaligus menggelikan itu mengundang warganet untuk ikut berkomentar kocak.

Baca Juga:Bikin Ngakak, Ketika Kulkas Beralih Fungsi Jadi Lemari Pakaian

""Aku mau pensiun, boleh ndak?"" cuit @teayaaaaa.

"Wanying, ku kira lampu Pixar Studio," timpal @nachocheese____.

"Bangjone keturon [ketiduran]," tambah @chondeonde.

Belum ada tanggapan maupun informasi lebih lanjut dari pihak berwajib soal tiang APILL yang rusak ini dan apakah sebelumnya ada korban yang tertimpa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini