Membekas, Cerita Menyentuh Glenn Fredly saat Haul Gus Dur di Jogja

Glenn Fredly bercerita soal Gus Dur, Surat dari Praha hingga perdamaian di Ambon.

Rendy Adrikni Sadikin
Kamis, 09 April 2020 | 10:50 WIB
Membekas, Cerita Menyentuh Glenn Fredly saat Haul Gus Dur di Jogja
Penyanyi Glenn Fredly tampil di pesta perilisan album barunya berjudul "Romansa Ke Masa Depan" di M Bloc Space, Jakarta Selatan, [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Dalam kegalauan saya, saya bertemu dengan seorang musisi. Dan, kami berdiskusi banyak dan beliau memberi banyak pencerahan dari diskusi yang berlangsung.

Sekitar tahun 2005, konser perdamaian itu terjadi pertama kali di Ambon. Di atas puing bekas reruntuhan konflik. Sebanyak 350 ribu manusia datang untuk sebuah konser perdamaian dan almarhum Franky Sahilatua ada di situ.

Beliau menyanyikan lagu yang sangat luar biasa pada saat itu. Selain lagu bercerita tentang keberagaman, tapi ada satu lagu yang dia ajarkan ke saya. Dan lagu itu diciptakan oleh beliau.

Yang saya mau sampaikan kepada teman-teman semua, it's already past. (Kini) harapan saya, kita bisa menjaga keberagaman ini bersama-sama. Jogja adalah salah satu situs perdamaian, situs keberagaman.

Baca Juga:Ibadah Pelepasan Jenazah Glenn Fredly Hanya Boleh Dihadiri 20 Orang

Hari ini, Ambon yang tadinya runtuh karena puing konflik, hari ini Ambon dinyatakan sebagai kota musik di Indonesia. Tahun depan, Insya Allah kalau tidak ada halangan, kota itu akan dinyatakan sebagai situs kota musik di dunia by UNESCO.

Tanggal 7, 8 dan 9 Maret, akan ada konferensi musik Indonesia pertama di Kota Ambon. Dan, selalu ada harapan buat bangsa ini untuk kita memulai dengan keyakinan. Saya yakin generasi hari ini adalah generasi yang bisa memberikan inspirasi, generasi yang siap untuk berkolaborasi akhirnya bisa berinovasi.

Lagu ini adalah lagu yang ditulis Franky Sahilatua untuk kita semua.

[Glenn Fredly menyanyikan lagu 'Pancasila Rumah Kita']

Pancasila rumah kita
Rumah untuk kita semua
Nilai dasar indonesia
Rumah kita selamanya

Baca Juga:Aura Kasih Dedikasikan Buku Lagu Untuk Renjana Buat Mendiang Glenn Fredly

Untuk semua puji namanya
Untuk semua cinta sesama
Untuk semua warna menyatu
Untuk semua bersambung rasa
Untuk semua saling membagi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak