SuaraJogja.id - Ayah dan adik ipar dari karyawan salah satu bank di Bantul juga dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Hasil itu diketahui setelah dilakukan tracing kepada anggota keluarga atau kontak erat dari karyawan bank asal Sewon tersebut.
Hal tersebut dipastikan langsung oleh Ketua Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Kecamatan Sewon, Danang Irwanto, Rabu (21/10/2020). Dikatakan Danang, pihaknya telah melakukan tracing kepada enam orang yang merupakan kontak erat pasien.
"Dari enam kontak erat, dua di antara mereka adalah adik ipar dan bapak. Keduanya dinyatakan positif Covid-19. Tadi pagi keduanya sudah kami antar untuk menjalani isolasi ke RS Lapangan,” ujar Danang kepada saat dikonfirmasi awak media.
Danang menyampaikan terkait hasil tes swab empat orang kontak erat lainnya dengan pasien semua dinyatakan negatif. Namun untuk sementara waktu keempat orang tersebut masih akan menjalani karantina secara mandiri.
Baca Juga:Pemda DIY Beli Dua Hotel di Malioboro, Bakal Disulap Jadi Ruang Pamer UMKM
" Untuk 4 orang yang lain negatif swab dan sekarang sudah karantina mandiri sejak terakhir kontak dengan pasien positif," ucapnya Danang yang juga menjabat Camat Sewon tersebut.
Ditambahkan Danang, saat ini rumah pasien yang bersangkutan sudah dilakukan desinfeksi dan sterilisasi oleh pihak-pihak terkait.
Diketahui sebelumnya, satu karyawan bank di Bantul dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Karyawan tersebut diketahui terkonfirmasi positif setelah melakukan pemeriksaan secara mandiri.
Kepala Humas RSUD Panembahan Senopati Bantul Siti Rahayuningsih yang dikonfirmasi terpisah, membenarkan jika ada salah satu karyawan bank yang menjalani perawatan di RSUD Panembahan Senopati Bantul. Karyawan tersebut sudah masuk sejak hari Minggu (18/10/2020) kemarin.
"Benar, masuk di tempat kami [RSUD Panembahan Senopati Bantul] sejak hari Minggu lalu tanggal 18 Oktober," kata Siti.
Baca Juga:Jadi Lingkup Rentan, Sekda DIY Minta Keluarga Disiplin Terapkan Prokes
Sementara itu Juru Bicara Percepatan Penanganan Penularan Covid-19 Bantul, Sri Wahyu Joko Santoso atau yang kerap disapa Oki menyatakan total sudah ada lima karyawan di salah satu bank Bantul yang terkonfirmasi positif Covid-19.
- 1
- 2