SuaraJogja.id - Akun Instagram @dramaojol.id membagikan tangkapan layar kiriman dari akun Facebook Putri Awaliyah. Terlalu percaya dengan pelanggan, driver ojol ini jadi korban penipuan. Sepeda motor dan ponselnya raib dibawa kabur penumpang yang pamit kirim uang untuk istrinya. Sementara uang yang dimiliki pengemudi ini tinggal Rp4.000 saja.
Dalam unggahannya, pemilik akun Putri Awaliyah bercerita bahwa ia baru saja pergi ke BRI Link. Tiba-tiba datang seorang pria paruh baya mengenakan jaket ojek online hijau dan hitam. Pengemudi ojek online itu berasal dari Kulim, Pekanbaru. Putri menyebutkan bahwa sebelumnya belum pernah ada driver ojol sampai ke kawasan tersebut.
Dari Pekanbaru, pria ini membawa penumpang seorang laki-laki yang mengaku tinggal di Sungai Pinang. Berhubung sudah memasuki waktu salat Magrib, bapak ini kemudian makan sejenak.
Tiba-tiba penumpang tersebut meminjam sepeda motor pria ini. Awalnya hendak meminjam sepeda motor pemilik warung, tetapi karena bocor, akhirnya ia meminjam milik pengemudi ojol tersebut.
Baca Juga:Viral Aksi Abang Jago Standing Motor di Gang Sempit, Endingnya Miris!
Alasannya adalah hendak pergi ke BRI Link untuk transfer uang kepada istrinya. Penumpang tersebut juga meminjam ponsel yang dibawa pengemudi ini.
Sayangnya, penumpang tersebut tidak pernah kembali lagi. Sudah tua dan rumahnya jauh, uang yang tersisa dari pria ini tinggal Rp4.000 saja. Ada uang Rp50 ribu di jok sepeda motor, tetapi sudah ikut dibawa kabur.
Sepeda motor yang dibawa penumpang tersebut juga belum lunas dan masih kredit. Ponsel juga dinilai penting karena banyak data yang disimpan di alat elektronik tersebut.
Putri menilai pria ini terlalu baik, sehingga begitu mudah percaya dengan pria yang mengaku penumpang tersebut.
"Semoga bisa dipetik pelajaran dari peristiwa tersebut. Semoga tidak terulang kembali. Source: Facebook Putri Awaliyah," tulis akun @dramaojol.id dalam keterangannya.
Baca Juga:Wow! Biaya Test PCR Covid-19 di Bandara Hasanuddin Rp 900 Ribu
Sejak diunggah pada Kamis (17/12/2020), curahan hati pengemudi ojol yang sepeda motornya diambil itu sudah disukai lebih dari 8.000 pengguna Instagram.
- 1
- 2