SuaraJogja.id - Gunung Merapi bergejolak, Rabu (27/1/2021) siang kemarin, lewat kemunculan awan panas yang membumbung tinggi sampai bisa disaksikan dari ota Yogyakarta, yang lokasinya jauh. Bahkan berdasarkan informasi dari TRC BPBD DIY, sirene awan panas di Ngrangkah telah dibunyikan, sehingga petugas posko turun ke zona aman.
Tak hanya itu, karena menurut BPPTKG ada potensi erupsi lebih besar, BPBD Sleman pun mengungsikan sekitar 150 warga Turgo, Pakem.
Di sisi lain, kebijakan jam malam PPKM mendapat kritik dari aktivis kesehatan dr Tirta. Sementara itu tak kalah mencuri perhatian, Denny Siregar tiba-tiba memuji Fadli Zon. Simak di bawah ini 5 berita SuaraJogja.id paling banyak dibaca pada Rabu (27/1/2021) kemarin:
1. Sirene Ngrangkah Berbunyi, Petugas Posko Gunung Merapi Turun ke Zona Aman
Baca Juga:Pasca Erupsi Gunung Merapi, Warga Dievakuasi ke Barak Purwobinangun
Sirene di Pedukuhan Ngrangkah Kalurahan Umbulharjo, Kapanewon Cangkringan, Kabupaten Sleman berbunyi begitu muncul awan panas di siang hari dari Gunung Merapi, Rabu (27/1/2021).
Kabar tersebut disampaikan pada masyarakat melalui akun Twitter Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (TRC BPBD) DIY.
2. Dikenal Saling Berseberangan, Denny Siregar Puji Fadli Zon karena Hal Ini
Baca Juga:Bahaya Abu Vulkanik bagi Kesehatan