Densus 88 Temukan Ini Saat Geledah Rumah Terduga Teroris di Suryowijayan

Densus 88 kembali geledah di rumah terduga teroris di Jogja

Galih Priatmojo | Hiskia Andika Weadcaksana
Jum'at, 09 April 2021 | 15:30 WIB
Densus 88 Temukan Ini Saat Geledah Rumah Terduga Teroris di Suryowijayan
Sebuah rumah di RT 28 RW 06, Suryowijayan, Gedongkiwo, Mantrijeron, Kota Yogyakarta, yang digeledah Jajaran Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri pada Jumat (9/4/2021). [Hiskia Andika Weadcaksana / SuaraJogja.id]

Penggeledahan itu, kata Hadi selesai sesaat sebelum ibadah salat Jumat berlangsung.

Ketika ditanya mengenai keberadaan sosok F yang tidak tampak ikut dalam penggeledahan di rumahnya, Hadi juga tidak mengetahui persis dimana. Namun menurut informasi yang didapat, sosok F telah diamankan terlebih dahulu.

"Sepengetahuan saya, sudah [diamankan]. Saat [menggeledah] dari informasi istri yang saya tanyakan. Jadi beliau dari Turki, langsung dari Bandara Cengkareng kemudian dijemput oleh petugas," tuturnya.

Berdasarkan pantauan Suara.com di lapangan, saat sebelum salat Jumat berlangsung sejumlah akses jalan masuk menuju rumah bersangkutan masih ditutup oleh petugas.

Baca Juga:Muhammadiyah: Ponpes di Sleman yang Digeledah Densus 88 Bukan Milik Kami

Namun tidak lama kemudian setelah salat Jumat usai akses jalan tersebut sudah kembali di buka.

Tidak ada keramaian warga yang melihat di sekitar lokasi rumah saat penggeledahan.

Seusai penggeledahan pun rumah juga tampak sepi, seolah tak ada aktivitas. Hanya sesekali warga sekitar yang lewat.

Hingga berita ini ditulis, jajaran kepolisian Polresta Yogyakarta masih belum bisa dimintai keterangan lebih lanjut mengenai penggeledahan tersebut.

Baca Juga:Densus 88 Amankan Anak Kecil dan Pistol Mainan, Pak RT: Harap Dikembalikan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak