Nani Dituntut 18 Tahun Penjara, Tim Penasihat Hukum Singgung Soal Target Sate Beracun

R Anwar Ary Widodo menyatakan pihaknya keberatan dengan keputusan tersebut.

Eleonora PEW | Rahmat jiwandono
Senin, 15 November 2021 | 14:05 WIB
Nani Dituntut 18 Tahun Penjara, Tim Penasihat Hukum Singgung Soal Target Sate Beracun
Anggota tim penasihat hukum Nani, R Anwar Ary Widodo, ditemui usai sidang pembacaan tuntutan kasus sate beracun di PN Bantul, Senin (15/11/2021). - (SuaraJogja.id/Rahmat Jiwandono)

"Nani dipidana penjara 18 tahun dikurangi masa penjara selama ditahan di lapas perempuan di Wonosari, Gunungkidul," paparnya.

Terdakwa Nani pun, yang mendengar tuntutan tersebut, menangis. Dia tidak banyak berkata-kata.

Sementara itu, Majelis Hakim Aminuddin menyampaikan, terdakwa bisa mengajukan pembelaan atau pleidoi atas tuntutan yang diberikan. Tim penasihat hukum terdakwa diberi waktu satu minggu untuk segera mengajukan pleidoi.

"Tim penasihat hukum bisa mengajukan pleidoi ditunda sampai 22 November 2021," katanya.

Baca Juga:Hadir di Sidang Sate Beracun, Orang Tua Nani Mohon Keringanan Hukuman

Selain itu, Nani pun bisa mengajukan permohonan secara tertulis atau pembelaan juga. Dengan begitu, untuk terdakwa dan penasihat hukumnya bisa mengajukan dua hal.

"Berarti ada pembelaan dari Nani dan tim penasihat hukum mengajukan pleidoi secara tertulis pada November 2021," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak