Terlebih ancama sebaran corona di Bumi Binangun tidak hanya pada varian Omicron saja. Melainkan dari data yang ada varian Delta pun masih ditemukan.
"Dari data di Kulon Progo masih varian Delta yang kita temukan. Kita juga berharap delta ini juga tidak menimbulkan kasus yang penyebarannya lebih cepat, harapannya lebih lemah," ucapnya.
"Masyarakat kalau melaksanakan kegiatan yang bersama-sama dengan keluarganya prokes itu menjadi wajib untuk diterapkan. Kita tidak tahu apakah di kanan-kiri kita apakah membawa virus atau tidak," sambungnya.
Ia meminta masyarakat khususnya yang masuk dalam kelompok rentan untuk segera melakukan vaksinasi. Sebagai proteksi dan antisipasi apabila memang terkena paparan Covid-19.
Baca Juga:Oknum Pengasuh Ponpes di Kulon Progo Ditahan Atas Dugaan Kasus Pencabulan Santriwati
"Khususnya pada masyarakat yang rentan dalam hal ini yang memiliki komorbid segera melakukan vaksinasi agar apabila terkena tidak jatuh pada sakit yang memerlukan rawatan atau layanan rumah sakit," tandasnya.