Ditampar Will Smith di Panggung Oscar, Chris Rock Banjir Dukungan Netizen

Komedian Chris Rock ditampar Will Smith di panggung Oscar 2022

Galih Priatmojo
Senin, 28 Maret 2022 | 12:26 WIB
Ditampar Will Smith di Panggung Oscar, Chris Rock Banjir Dukungan Netizen
Chris Rock [Instagram]

SuaraJogja.id - Komedian Chris Rock menjadi sorotan publik usai melempar guyonan yang berujung ditampar Will Smith di panggung Oscar 2022.

Diketahui sebelumnya, Will Smith tanpa diduga menampar Chris Rock yang membuat candaan mengenai Jada Pinkett Smith.

Kejadian tak terduga itu terjadi ketika komedian Chris Rock membuka pengumuman nominasi untuk Film Dokumenter.

Dalam satu momen lelucon yang disampaikan, ia sempat menyinggung istri Will Smith Jada Pinkett Smith yang bermain di G.I. Jane 2 usai kepalanya dicukur.

Baca Juga:8 Film dan Drama Choi Woo Shik, Ada yang Menang Oscar!

Tak terima istrinya dibuat bahan lelucon, Will Smith bangkit dari duduknya kemudian mendekati Chris Rock yang berdiri di atas panggung. Tak berapa lama ia langsung mendaratkan tamparan ke pipi sebelah kiri Chris Rock.

Aksi Will Smith menampar seorang presenter karena menghina istrinya (foto: Screenshot)
Aksi Will Smith menampar seorang presenter karena menghina istrinya (foto: Screenshot)

Beberapa saat usai kejadian yang mengejutkan itu, akun Instagram Chris Rock mulai diserbu netizen.

Beberapa menanyakan kondisinya usai mendapat tamparan dari Will Smith. Sementara lainnya terlihat memberikan dukungan kepada pemain film Spiral tersebut.

"kamu baik-baik saja bro?" tanya the*****

"Semoga kamu baik-baik saja bro," tulis ab****

Baca Juga:Beyonce hingga Duet Billie Eilish dan FinneasSiap Ramaikan Piala Oscar 2022

"Kamu tak semestinya diperlakukan seperti itu. Kamu salah satu komedian favoritku," kata mo****

"Aku merasa sangat sedih melihat aksi tamparan itu. Sungguh tidak mengerti. Tetapi kamu sangat tangguh dan terlihat mampu mengendalikannya dengan baik," tulis fer****

Terpisah,usai kejadian tamparan tersebut, Will Smith sempat beberapa kali mencuitkan perasaannya lewat akun Twitternya.

Dalam salah satu kicauannya, ia menyesali tindakannya dan menyayangkan sikap orang-orang saat kejadian di malam itu yang justru memberinya tepuk tangan ketika memukul Chris Rock.

"Aku benar-benar khawatir mengenai orang-orang di sekitar yang menyemangati seseorang yang memukul wajah orang lain," tulisnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini