"Sehingga lulusan perguruan tinggi menjadi insan pembelajar sepanjang hayat yang mampu berkontribusi dan memberikan manfaat," sambungnya.
Dijelaskan Nadiem, melalui MBKM itu kampus-kampus memberikan hak kepada mahasiswa untuk belajar di luar kampus. Sehingga mahasiswa diharap dapat mendapatkan pengalaman pengetahuan secara langsung dari masyarakat.
"Sehingga harapannya nanti setelah lulus para mahasiswa lebih mampu dan siap berkontribusi bagi kemaslahatan umat," ucapnya.
Ia menilai bahwa selama ini UGM sebagai salah satu perguruan tinggi di Indonesia sudah cukup memerdekakan mahasiswanya. Terkhusus tidak hanya untuk belajar di dalam kampus saja tetapi juga luar kampus.
Baca Juga:Ustaz Yusuf Mansur Titip Doa Saat Videonya Marah Viral, Kronologi Pemuda di Badran Ditelanjangi
"Saya harap di tahun ini tidak hanya semakin banyak mahasiswa UGM yang ikut program MBKM tetapi ada program-program inovatif lain yang dikembangkan oleh UGM," tuturnya.
Nadiem menekankan bahwa adalah tugas semua pihak untuk terus mempersiapkan generasi mendatang menjadi insan-insan yang lebih baik. Demi kemajuan bangsa dan kemaslahatan umat.
"Adalah tugas kita bersama untuk mempersiapkan anak-anak kita menjadi insan bertakwa yang terus belajar dan bermenafaat sepanjang hayatnya. Oleh karena itu di bulan yang penuh berkah ini mari meningkatkan kualitas ibadah kita dan terus menimba ilmu dan terus bergerak serentak mewujudkan merdeka belajar," pungkasnya.