Antrean Panjang Sampai Macet di Pelabuhan, Netizen Salah Fokus ke Sampah Berserakan

"Mudik ala kami bermalam di jalan," tulis pengunggah di dalam videonya.

Eleonora PEW
Jum'at, 29 April 2022 | 15:51 WIB
Antrean Panjang Sampai Macet di Pelabuhan, Netizen Salah Fokus ke Sampah Berserakan
Ilustrasi pelabuhan. (Antara)

SuaraJogja.id - Seorang netizen Tiktok unggah video yang mengabadikan momen para pemudik yang terjebak macet berkepanjangan saat akan masuk ke area pelabuhan.

Video tersebut diunggah oleh akun @gunturdevi04 pada Kamis (28/04/2022). Dalam unggahannya ia menuliskan, "Dah lahhh kpn nyampainya ni."

Melalui kolom komentar, dapat diketahui bahwa kemacetan yang mengular ini terjadi di rute Bangka-Palembang. Tak terhitung berapa banyak mobil yang ada dalam antrean yang mengular tersebut.

Tak hanya antrean mobil saja. Dalam video ini, terlihat pula antrean truk yang tidak kalah mengular dari antrean mobil.

Baca Juga:Ini Jalur Alternatif Mudik Jakarta Semarang, Solusi Hindari Macet Parah di Tol Cikampek

Dalam video unggahan, tampak beberapa pemudik yang sedang keluar dari mobil, entah hanya untuk duduk bersantai di luar mobil ataupun berbincang-bincang dengan pemudik lainnya.

Dalam video singkat tersebut, juga tampak pemudik yang sedang tertidur di atas karpet yang digelar di atas aspal jalan. Seorang bapak dan dua anaknya terlihat sedang tidur nyenyak berasalkan karpet berwarna abu-abu.

"Mudik ala kami bermalam di jalan," tulis pengunggah di dalam videonya.

Bukan fokus pada antrean kendaraan, banyak netizen yang salah fokus dengan keadaan jalanan yang sangat kotor dengan sampah plastik, tisu, dan lainnya. Banyak sekali sampah yang berserakan di sepanjang jalan tersebut.

"BAWA PLASTIK BESAR UNTUK NARUH SAMPAH2NYA KK," tulis netizen.

Baca Juga:Pemudik Keluhkan Antrean Panjang hingga Sistem Pembayaran Non Tunai di Pelabuhan Telaga Punggur: Pakai Kartu Susah

"Andaikan semua sadar untuk tidak membuang sampah sembarangan," ungkap netizen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak