SuaraJogja.id - Kecelakan lalu lintas terjadi pada Senin, (8/6/2020) sekitar pukul 10.30 WIB di Jalan Godean-Nanggulan tepatnya di Pedukuhan Ngemplak, Kalurahan Kembang, Kapanewon Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo. Kecelakan tersebut melibatkan mobil Nissan Terrano yang menabrak Isuzu Panther.
Kapolsek Nanggulan, Kompol Sudarsono mengatakan penyebab kejadian itu diduga karena sopir Nissan Terrano mengantuk. Pihaknya masih menyelidiki lebih lanjut dugaan tersebut.
"Diduga karena sopir [Nissan Terrano] mengantuk saat mengemudikan kendaraannya jadi kurang konsentrasi hingga hilang kendali dan menabrak Isuzu Panther yang sedang diparkir," kata Sudarsono saat ditemui awak media, Senin (8/6/2020).
Dari informasi yang diperoleh Sudarsono di lokasi kejadian, dijelaskan bahwa kendaraan Nissan Terrano dengan nomor polisi B 2348 XY datang dari arah timur menuju barat. Namun di tengah perjalannnya mobil yang dikendarai oleh Suwar warga Kembang, Nanggulan itu oleng dan tak bisa dihentikan hingga akhirnya menabrak mobil Isuzu Panther yang diparkir di bahu jalan.
Baca Juga:Wabah Corona, Omzet Penjual Ikan Hias Kulon Progo Meningkat 75 Persen
Beruntung tidak ada korban tewas dalam kejadian ini. Hanya kerusakan berupa penyok di bagian bodi depan yang dialami Nissan Terrano, sedangkan Isuzu Panther yang ditabrak penyok di bodi depan sebelah kiri dan belakang kanan mobil.
Sementara itu, Kepala Sub Bagian Humas Polres Kulon Progo Inspektur Polisi Satu I Nengah Jefri, membenarkan adanya laporan kejadian laka lantas pada Senin (8/6/2020) siang. Menyikapi kejadian tersebut pihaknya berpesan perlunya kesadaran masyarakat dalam meningkatkan keselamatan dalam berkendara.
"Para pengendara sepatutnya bertanggung jawab atas dirinya sendiri. Batas kecepatan dan kurang konsentrasi juga menjadi salah satu dampak berujung kecelakaan," ungkapnya.