"Ngaji bareng Gus Baha itu ternyata bener-bener ngaji. Asli. Enak. Top. Alhamdulillaah," tulis Yusuf mansur dalam cuitannya.
Sejak diunggah pada Jumat (18/9/2020), video tersebut sudah ditayangkan lebih dari 70 ribu kali. Ada hampir 5.000 orang yang menekan tanda suka, seribu lainnya membagikan ulang dan seratus lebih meninggalkan komentar.
"Alhamdulillah udah kembali ke jalan yang benar. Ustadz jangan dekat-dekat kekuasaan lagi, jauhin istana, jadilah penerang buat umat," tulis akun @Asrofi44Asrofi.
"Bener nih ustad fokus dakwah aja, jangan tergoda dengan urusan bisnis-bisnis lagi," komentar akun @MustMoel.
Baca Juga:4.500 Ribu ASN di DIY Ikut Rapid Test Massal, Puluhan Orang Reaktif
"Ini kapan pak ustadz, kok gak pakai masker. Baiknya dipakai tadz untuk kebaikan semua," tanggapan akun @ario70.
Sementara akun @ryanapapunitu menyampaikan, "Benar kata Gus Baha, Ustad Yusuf seneng ketemu Gus Baha, tapi jadi cobaan untuk Gus Baha. Lihat aja komenannya, ada aja yang nyangkut-nyangkutin ke politik, masih ada aja yang komen tanpa adab. Saya senang ustad ngaji ke Gus Baha, tapi semoga 1x ini saja Ustad ketemu Gus Baha dipublikasikan."