Tak Pakai Jasa MUA, Pasangan Pengantin Mandiri Ini Pilih Saling Bantu Saat Dandan

Selain makeup sendiri, ia juga berganti baju dibantu suami.

Eleonora PEW
Senin, 01 November 2021 | 19:50 WIB
Tak Pakai Jasa MUA, Pasangan Pengantin Mandiri Ini Pilih Saling Bantu Saat Dandan
Ilustrasi Pengantin wanita. (pixabay.com)

SuaraJogja.id - Makeup artist alias MUA merupakan salah satu penyedia jasa yang paling dibutuhkan dalam persiapan pernikahan.

Meski begitu, ada pula pengantin yang memilih untuk berdandan sendiri agar lebih hemat. Salah satu contoh adalah pasangan yang viral berikut ini.

Lewat unggahan akun @wielina2 di TikTok, seorang wanita membagikan bahwa dirinya menggelar resepsi pernikahan tanpa menggunakan jasa MUA.

"Wedding dibantuin MUA (x) Wedding mandiri dibantuin suami (v)," tulisnya pada video yang diunggah.

Baca Juga:Wajah Disembur Asap Rokok, Aura Pengantin Wanita Disorot: Ada yang Beda

Wanita ini lantas membagikan proses persiapannya sebelum resepsi pernikahan. Selain makeup sendiri, ia juga berganti baju dibantu suami.

Tidak hanya itu, wanita ini juga memastikan penampilan suami tampak segar dengan membantunya menggunakan pelembap dan lip balm.

Meski begitu, pengantin wanita ini sempat kesulitan saat memakai hijab karena tak kunjung rapi. Ia juga memutuskan mencari tutorial di Youtube.

"Sempet bingung hijabnya nggak rapi-rapi. Cari tutorial di Youtube dulu. Minta bantuan ke suami buat benerin hijabnya tapi dia nggak bisa," cerita akun @wielina2.

Baca Juga:Kocak! Menikah dengan Sahabat, Pasangan Ini Malah Negosiasi saat Ciuman Pertama

"Mulai dari nail art, makeup, hijab semua sendiri," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak