Kehabisan Ongkos Pulang ke Jayapura, Pemuda Ini Nekat Gondol Kabel di Terminal Giwangan

Kabel-kabel itu jika dijual dapat mencapai sekitar Rp5 juta.

Muhammad Ilham Baktora | Hiskia Andika Weadcaksana
Selasa, 24 Oktober 2023 | 15:20 WIB
Kehabisan Ongkos Pulang ke Jayapura, Pemuda Ini Nekat Gondol Kabel di Terminal Giwangan
Rilis kasus pencurian kabel di Mapolsek Umbulharjo, Selasa (24/10/2023). [Hiskia Andika Weadcaksana/Suarajogja.id]

"Nilai sekitar Rp5 juta, tapi belum sempat dijual, malam hari setelah diambil, dimasukkan satu bagor dan satu tas, lalu pelaku malah ketiduran akhirnya kepergok petugas kebersihan," ucapnya.

"Harapannya siang itu mau dijual, tapi belum sempat terjual pagi sudah ketahuan karyawan kompleks terminal," imbuhnya.

Sejumlah barang bukti turut disita atas kejadian ini yakni berupa beberapa potongan kabel, peralatan untuk potong, tas jinjing dan lainnya. Atas aksinya pelaku disangkakan dengan Pasal 363 yakni tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman hukuman maksimal selama 7 tahun penjara.

Baca Juga:Tak Punya Uang, Kakek Asal Bantul Nekat Curi Rp100 Ribu di Kotak Infak Masjid Srandakan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak