Ayah Ino, yaitu Heri Suprapto merupakan seorang petahana yang kembali turun ke panggung persaingan Pilkades.
"Ngeli mawon [mengalir saja], terserah masyarakat," ucap Heri singkat, kala ditanyai pandangannya perihal terjunnya ia dan anak, bersama-sama dalam ajang Pilkades.
Bahkan, Heri mengaku tak memiliki banyak persiapan dalam mengusung dirinya, agar menang dan kembali duduk jabatan sebagai Lurah.
"Mboten, wong tesih dangu. Tasih Desember [Tidak, karena masih lama. Masih Desember]," kata Heri lagi.
Baca Juga: Viral Tumpukan Sampah Digantung di Pohon, Begini Respon DLH Sleman
Persaingan keluarga di lima desa
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kalurahan Sleman Budiharjo mengatakan, persaingan antarpeserta Pilkades yang memiliki kekerabatan keluarga terdapat di lima desa.
Para petarung tersebut antara lain Supriyati, seorang istri yang bersaing dengan suaminya, Sunaryo, untuk menjadi calon Lurah Margoluwih, Kapanewon Seyegan.
"Di Kalurahan Sumberejo, Kapanewon Tempel, Ika Puji Astuti akan bersaing dengan sang suami, Andjar Purwanto," kata dia.
Masih ada lagi, di Kapanewon Moyudan, tepatnya Kalurahan Sumberagung, Duldjiman yang merupakan seorang ayah, akan bersaing dengan putrinya sendiri Agustin Dwiaryani.
Baca Juga: Bikin Haru, Wabup Sleman Sri Muslimatun Setiap Pagi Cium Kaki Ibunya
Terakhir, Titis Sukatni dan Edy Utomo merupakan kakak beradik kandung, yang akan sama-sama maju dalam Pilkades di Kalurahan Sidoagung, Kapanewon Godean.
"Mereka semua sudah lolos persyaratan dan telah ditetapkan sebagai bakal calon Lurah," ungkapnya.
Tercatat, pada 2020 ini, Pilkades di Sleman akan diikuti oleh sebanyak 49 Desa. Proses pemungutan suara membutuhkan 1.102 TPS dengan jumlah pemilih sebanyak 457.000 orang.
Kontributor : Uli Febriarni
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Termasuk Lawan Montenegro, Ini Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia Sepak Bola Mini
-
Hati-hati Timnas Indonesia, Alex Pastoor Masuk Daftar Calon Pelatih Ajax Amsterdam
-
Honda Cari Bibit Pembalap Muda di Ajang HDC
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
-
5 HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED: RAM Besar, Kamera Resolusi Tinggi
Terkini
-
Klaim Sekarang! Saldo DANA Kaget Jadi Simbol Solidaritas Digital: Berbagi Rezeki Receh di Masa Sulit
-
Ini Biang Kerok Keracunan Makanan Bergizi Gratis Menurut Badan Gizi Nasional
-
Makan Bergizi Gratis Tanpa APBN? Ini Rahasia 1351 Dapur Umum di Seluruh Indonesia
-
Sebanyak 14 SPPG BUMDes di DIY Diluncurkan, Ekosistem Ekonomi Lokal Makin Dikuatkan
-
Jangan Skip Ini Bocoran Tempat Berburu DANA Kaget yang Terbukti Ampuh Dapatkan Saldo Rp100 Ribu