Viral Diduga Klitih Kembali Terjadi di Jogja, Korban Alami Luka Pada Kaki

Pelaku langsung kabur seusai menyabet kaki korban.

M Nurhadi
Jum'at, 26 Juni 2020 | 07:15 WIB
Viral Diduga Klitih Kembali Terjadi di Jogja, Korban Alami Luka Pada Kaki
Ilustrasi klitih - (Suara.com/Iqbal Asaputro)

SuaraJogja.id - Dugaan klitih kembali terjadi di wilayah Yogyakarta, kali ini kejadian yang memakan korban tersebut terjadi di Jalan raya Tempel-Gendol, Sleman.

Berdasarkan penuturan narasumber melalui akun Twitternya, kejadian naas tersebut terjadi pada hari Kamis (25/6/2020) sekitar pukul 23.00 WIB. Korban merupakan warga Denokan, Kecamatan Minggir, Kabupaten Sleman. Korban mengalami sabetan di kaki dan segera dilarikan ke puskesmas Seyegan.

Disampaikan oleh pengunggah, setelah melakukan aksinya, pelaku segera kabur ke arah Kemusuh, Tempel, Sleman.

"Info gan telah terjadi klitih tadi malam sekitar jam 11 malam, lokasi jalan tempel-gendol, korban orang denokan minggir mengalami luka sabetan di kaki sudah dibawa ke puskesmas seyegan, pelaku lari ke arah selatan (kemusuh)," tulis @ctrsoc.

Baca Juga:China Diguncang Gempa Berkekuatan Magnitudo 6,4

Dalam rekaman video yang diunggah olehnya pada Jumat (26/6/2020) pagi tersebut menunjukkan, masih ada darah tercecer tak jauh dari lokasi kejadian.

Korban yang dalam keadaan terluka lari menjauh dari pelaku ke arah desa Gondang, Banyurejo, Tempel, Sleman. Saat ini kasus sudah ditangani oleh kepolisian.

"Video cctv, setelah terbcok, korban lari ke desa gondang nglengis minta pertolongan, kasus sudah ditangani polsek tempel, Semoga cepat tertangkap," pungkas pengunggah melalui twitternya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak