Motor Dilarang Masuk, Driver Ojol Rela Kelelahan Angkut Kardus Berat Antar Pesanan Pelanggan

Di tengah cuaca yang terik tersebut, driver ojol itu mengangkat setumpuk kardus besar yang tampak berat.

Eleonora PEW
Sabtu, 23 April 2022 | 11:47 WIB
Motor Dilarang Masuk, Driver Ojol Rela Kelelahan Angkut Kardus Berat Antar Pesanan Pelanggan
Driver ojol mengangkut barang berat pesanan pelanggan - (Instagram/@trendingnow.tv)

SuaraJogja.id - Video yang menampilkan driver ojek online atau ojol yang kelelahan saat mengantar barang pesanan pelanggan viral di media sosial.

Diduga kejadian ini dipicu lantaran motor milik driver tersebut tidak diizinkan masuk oleh sekuriti, sehingga mau tidak mau, driver ojol tersebut harus membawa kardus berukuran besar tersebut ke dalam.

Video ini viral setelah dibagikan oleh akun instagram @trendingnow.tv. Akun ini membagikan sebuah video yang diambil oleh warganet yang sedang berada di lokasi.

Peristiwa ini terjadi di kawasan perkantoran dan mal daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Baca Juga:Video Joget Tanpa Busananya Viral, Gisel: Saya Minta Maaf Kepada Warga Subang

Di tengah cuaca yang terik tersebut, driver ojol itu mengangkat setumpuk kardus besar yang tampak berat dan membawanya dari lokasi parkir motor ke arah pelataran perkantoran yang cukup jauh.

Dalam video, terlihat ojol ini sampai kelelahan membawa kardus besar tersebut. Sejenak dia terlihat meletakkan barang tersebut lalu kembali menganggutnya.

Seorang pria yang merekam momen ini pun turut memberikan tanggapannya.

"Gila ini abang (ojol) ni angkut-angkut kardus sekian jauh dari parkiran sono di MOI ini," ucap seorang pria yang merekam.

Driver ojol menyebut barang pesanan yang dibawanya akan diantar ke Tower Porkes, saat ditanya oleh pria tersebut terkait lokasi pengantaran barang tersebut.

Baca Juga:Viral Video Pria Ini Sebut Setan Mudah Masuk Logika Orang Tak Salat, Ditonton 203 Ribu Netizen

Sementara itu terlihat dalam video, ojol tersebut terlihat kelelahan hingga akhirnya kardus besar tersebut ia bawa dengan cara digelindingkan.

Beredarnya video tersebut mendatangkan beragam komentar dari warganet. Beberapa warganet merasa kasihan kepada ojol tersebut dan tak sedikit juga warganet yang merasa geram dengan pelanggan tersebut maupun pihak scurity.

"Kasihan sekali," ungkap seorang warganet.

"Intinya yang aslinya parah itu si security sih," tambah yang lain.

"Walaupun ada aturan tapi security harusnya punya inisiatif memberi kemudahan untuk hal-hal begini, nggak kebayang capeknya driver," tulis seorang pengguna Instagram.

"Yang pesen kebangetan juga," komentar netizen lainnya. [Kontributor SuaraJogja.id/Gita Putri Rahmawati]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak