Selesai Dibangun, SPAM Kamijoro di Kulon Progo Masuk Tahap Uji Coba, Siap Operasi 2025

Saat ini, SPAM Regional Kamijoro memiliki kapasitas 300 liter per detik.

Muhammad Ilham Baktora
Kamis, 26 Desember 2024 | 09:51 WIB
Selesai Dibangun, SPAM Kamijoro di Kulon Progo Masuk Tahap Uji Coba, Siap Operasi 2025
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mencoba jembatan yang menghubungkan Kabupaten Kulon Progo dan Bantul di Bendung Kamijoro, Selasa (31/12/2019). - (SUARA/Baktora)

SuaraJogja.id - Pemerintah Kabupaten Kulon Progo menyatakan kesiapan dalam mengelola Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Kamijoro guna memenuhi kebutuhan air baku masyarakat. Hal ini menyusul selesainya pembangunan pusat pengolahan air di Wonobroto, Tuksono, Sentolo, Kulon Progo.

Penjabat Bupati Kulon Progo, Srie Nurkyatsiwi, mengungkapkan bahwa Pemkab berkomitmen penuh untuk memanfaatkan SPAM Regional Kamijoro secara maksimal.

"Pengelolaan dan pemeliharaan SPAM ini nantinya akan ditangani oleh Perumda Tirta Binangun hingga distribusi ke masyarakat berjalan lancar," ujar Siwi dikutip Kamis (26/12/2024).

Selain menyediakan air baku, Siwi menekankan bahwa proyek ini juga diharapkan dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Baca Juga:Siap Tanggap Darurat Medis, Kulon Progo Kerahkan Ambulans & Tenaga Kesehatan di Posko Nataru

"Namun, prioritas utama kami tetap pada pelayanan kebutuhan primer masyarakat akan air baku yang layak konsumsi," tambahnya.

Siwi optimis jumlah Sambungan Rumah (SR) yang terhubung ke SPAM Regional Kamijoro akan terus bertambah di masa mendatang.

Kolaborasi APBN dan Pemda DIY untuk SPAM Regional Kamijoro

Kepala Dinas PUP-ESDM DIY, Anna Rina Herbranti, menjelaskan bahwa SPAM Regional Kamijoro yang ada di Bendung Kamijoro ini merupakan hasil kolaborasi berbagai pihak, termasuk anggaran APBN, aset Pemda DIY, dan pengelolaan oleh pemerintah kabupaten.

"Program ini bertujuan memenuhi kebutuhan air di Kulonprogo serta pasokan air ke Bandara YIA secara bertahap," jelas Anna.

Baca Juga:Pemkab Kulon Progo Rumuskan Program Satu Kalurahan Satu Perusahaan untuk Percepat Pengentasan Kemiskinan

Saat ini, SPAM Regional Kamijoro memiliki kapasitas 300 liter per detik, meskipun tahap awalnya baru terealisasi 150 liter per detik melalui dana APBN.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak