SuaraJogja.id - Kerap membagikan momen kocak bersama istri, Kanjeng Pangeran Haryo (KPH) Purbodiningrat kali ini mengunggah video kompilasi fotonya yang berkali-kali gagal diduga karena sang istri fokus main gim.
Video itu dibagikan di aplikasi TikTok lewat akun @purbodiningrat pada Sabtu (15/5/2021).
Terlihat Pangeran Purbodningrat berdiri bersebelahan dengan istrinya, Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Maduretno, putri ketiga Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X (HB X).
Pada foto pertama, sama-sama mengenakan pakaian dan dandanan adat Jawa, Pangeran Purbodiningrat dan GKR Maduretno tampak belum siap dengan pose masing-masing.
Baca Juga:Viral Wanita Lempar Rafathar Si Anak Sultan ke Kolam, Tuai Komentar Kocak
"Fotonya gini aja ya," tulis Pangeran Purbodiningrat di videonya.
Lalu di foto kedua, Pangeran Purbodiningrat terlihat membungkuk untuk meraih salah satu tangan sang istri, yang tampaknya masih memegang ponsel.
"Mbok ya ditaruh dulu," imbuh dia.
Kemudian di foto ketiga, ekspresi wajah GKR Maduretno tersenyum agak kecut hingga oleh Pangeran Purbodiningrat diberi keterangan "Aku ki lagi ngegame tauk."
Pada foto selanjutnya, GKR Maduretno menghadap ke belakang sambil melihat bawah, sedangkan Pangeran Purbodiningrat berusaha menatap ke depan sambil memegangi tangan istrinya.
Baca Juga:Deretan Meme Larangan Mudik yang Bikin Ngakak, Awas Jangan Salfok
Seolah menirukan ucapan GKR Maduretno, yang tamapknya masih main gim di tengah sesi foto, Pangeran Purbodiningrat menuliskan, "Sek sek meh mati ki [bentar bentar hampir mati ini]."